Sabtu, 11 April 2009

Bahaya Toilet Bagi Kaum Hawa

Bagi anda kaum wanita, bersihkanlah diri anda sebaik mungkin setelah menggunakan toilet apalagi toilet umum. Karena toilet dapat menyebabkan penyakit yang dapat mengancam kesehatan organ vital anda. Tahukah anda bahwa banyak penyakit yang mengancam kaum wanita yang ternyata bermula dari penggunaan toilet yang tidak bersih? Di antaranya adalah penyakit Candidiasis vagina dan infeksi yang disebabkan oleh kuman Coccus.

Hal ini makin perlu diperhatikan ketika WC dengan kloset duduk sudah menjadi standar. Padahal WC dengan sistem duduk lebih rentan akan penyebaran bakteri seperti Coccus. Bila terinfeksi Coccus, keputihannya akan memiliki bau tak sedap/amis.

Selain infeksi karena kuman Coccus, salah satu penyakit yang mungkin menyerang organ kewanitaan adalah Candidiasis. Candidiasis disebabkan oleh jamur Candida. Bagi yang terkena jamur ini ditandai dengan keluarnya cairan berwarna putih susu dan vagina yang terasa gatal.

Toilet yang kelihatannya bersih pun tidak dijamin aman dari bakteri atau kuman. Dan tahukah anda fakta bahwa toiletlah tempat utama yang menyumbang penyebaran banyak penyakit yang berhubungan dengan organ kewanitaan. Penyebaran penyakit ini bisa terjadi karena kita menggunakan kloset duduk yang tentunya dipakai juga oleh orang lain. Dan bila ada orang lain yang membawa bakteri tersebut, kita akan ikut tertular/terinfeksi.

Oleh karena itu membersihkan diri setelah menggunakan kloset sangatlah penting. Gunakanlah sabuk kesehatan anti-bakteri untuk membasuh tangan dan organ vital anda setelah menggunakan kloset.